Tuesday, September 01, 2015

GAMBAR-GAMBAR INSPIRATIF MODIFIKASI HONDA CB150R

Modifikasi CB150R – Honda CB150R adalah salah satu varian dari Honda yang biasa juga disebut dengan nama StreetFire. Menggunakan mesin CBR150R berkapasitas 150cc, 4-Langkah, DOHC, 4-Katup, 6-Kecepatan, berpendingin cairan dan teknologi PGM-FI (Programmed Fuel Injection), serta didukung dengan rangka tipe Diamond (Trellis) dan memilili tampilan “Naked Sport Bike” dengan performa tinggi, akselerasi optimal, kestabilan maksimum sekaligus hemat bahan bakar dan ramah lingkungan.

Bagi para pecinta modifikasi, tampilan standar pabrikan terasa kurang, sehingga dibutuhkan beberapa ubahan untuk mendapatkan tampilan yang lebih gahar, unik dan keren. Berikut ini adalah Kumpulan Gambar Modifikasi Motor Honda CB150R Paling Inspiratif yang diambil dari beberapa sumber terbaru untuk menambah pengetahuan modifikasi motor.

honda cb150r
Modif Honda CB150R StreetFire by Bengkel Modifikasi Baru Motor Sport

Modifikasi Motor Honda CB150R StreetFire sudah menjadi pekerjaan yang umum dilakukan oleh Bengkel Modifikasi Baru Motor Sport yang bertempat di di Palmerah, Jakarta Barat. Dengan modal kurang lebih 8,5 juta, CB150R akan disulap sedemikian rupa dengan mengganti beberapa part dan menambahkan beberapa aksesoris. Pada bagian tangki ditambahkan kondom/cover dengan bentuk custom, demikian pula pada jok yang diubah menjadi single seater. Velg depan diganti dengan 2,5 x R17 sedangkan belakang 3,5 x R17, biar matching ban juga diganti dengan ukuran depan 110/70 R17 dan belakang 140/70 R17. Stang diganti dengan stang racing, knalpot Yoshimura Full system dan engine cover. Untuk shock depan diganti dengan model Upside Down dengan double disk.


Modifikasi Motor Honda CB150R StreetFire Full Body Stickering Black DOP
Tampilan yang unik adalah salah satu tujuan melakukan modifikasi motor, berikut adalah modifikasi motor Honda CB150R StreetFire keluaran tahun 2012 dengan konsep Full Body Stickering Black DOP, biar lebih manis, teralis juga disticker dengan warna red Ferrari. Beberapa part diganti antara lain Lampu Sein Depan LED (KOSO), Undertail White, Cover Engine, Knalpot Custom replika akrapovic. Pada sektor kaki-kaki hanya mengalami penggantian pada velg yatu dengan Velg Axioo 3,5 Inch, ban menggunakan IRC Road Winner standar CBR150. Beberapa part lain ditambahkan sehingga nampak seperti pada gambar.

Modifikasi CB150R White Blue dengan Single Seater
Modifikasi motor Honda CB150R berikut adalah kepunyaan Tirtacc di Ciputat dengan ciby White Blue-nya. Modifikasi dilakukan dengan menambahkan warna biru pada body dengan cutting sticker, selain itu trallis juga diwarnai ulang dengan warna biru senada dengan stripping body. Perubahan lain yang dilakukan adalah dengan memodifikasi jok menjadi single seater, pemasangan spakbor kolong bagian belakang, mengganti spakbor depan dengan kepunyaan Ninja, mengganti undertail, dan terakhir mengganti knalpot dengan knalpot racing DBS.

CB150R
Honda CB150R Modifikasi dengan Half Fairing dan Part After Market Premium
Kali ini modifikasi Honda CB150R dilakukan dengan menambah half fairing dan beberapa part after market premium. Adalah seorang Bro Aryo Bramastyo yang mendandani Cibi beliau dengan memasang half fairing CB150R warna putih, selain itu juga ada beberapa part yang diganti antara lain Kaliper 6 piston merk Brembo, Piringan disk merk PSM 320mm, Selang Rem merk TDR, Penjepit kabel merk Propalm, Spakbor variasi Ninja, Jalu paddock merk KTC. Ban depan merk IRC NR85 100/80 sedangkan ban belakang merk FDR SportXR Evo 130/70. Knalpot merk NOB1 Neo Silent Sport, Lampu sein variasi Ninja, Handle rem kopling adjustable merk Ride-It, Lampu HID merk Vinyx 6000K.

honda cb150r
Modifikasi Motor Honda CB150R StreetFire modif ala Supermoto Putih Biru
Honda CB150R memang keren, apalagi kalo dimodif Supermoto seperti kepunyaan Bro Dwi Hari Mulyono yang telah mengirim data motornya melalui email kepada Jogja Oto untuk ikut mejeng. Konsep yang diambil adalah memodifikasi CB150R Streetfire warna biru putih bergaya supermoto. Beberapa ubahan dilakukan antara lain mengganti velg dengan Chemco 250/17 dan 350/17, selain itu ban juga diganti dengan bagian depan FDR 100/80 dan ban belakang IRC Road Winner 140/17 eks Ninja 250.

sumber :
http://jogjaoto.com/

No comments:

Post a Comment

tolong komentarnya berhubungan dengan artikel yang ada. komentar yang mengarah ke tindakan spam akan dihapus atau terjaring otomatis oleh spam filter.

NEW SUZUKI SATRIA F150 INJEKSI BERPENDINGIN RADIATOR

Pabrikan motor Suzuki sekarang mulai berbenah dengan menyiapkan amunisi baru yakni  Suzuki Satria FU Injeksi  setelah segmen motor ayam jag...